Adsense Indonesia

Rabu, 07 Agustus 2013

Manfaat dan Cara Menanamkan Budaya membaca ( Part 3 )


Manfaat dan Cara Menanamkan Budaya membaca. Seperti pada artikel sebelumnyaManfaat dan Cara Menanamkan Budaya membaca ( part 1 ) dan Manfaat dan Cara Menanamkan Budaya membaca ( part 2 ) , membaca memang menyenangkan dan untuk membangun tradisi membaca tidaklah mudah serta gampang - gampang susah, tapi apabila kita mengetahui manfaat dari membaca itu sendiri maka membaca akan jadi lebih menyenangkan lagi. Diantaranya manfaat membaca sebagai berikut :
  1. Pintar. Banyak orang yang pintar tetapi tidak sekolah, Hamka misalnya, beliau pintar dengan belajar otodidak, yaitu membaca buku. Dengan membaca kita akan menyerap informasi dan pengetahuan yang semakin banyak.
  2. Produktif dalam menulis dan mempunyai banyak ide. Seorang pembaca yang baik akan mampu menjadi penulis yang baik. Ia akan selalu melahirkan karya - karya yang bermutu.
  3. Membangun peradaban bangsa. Seperti dalam artikel Manfaat dan Cara Menanamkan Budaya membaca ( part 1 ). Dengan membaca kita akan menjelajahi dunia. Untuk mengetahui kutub utara atau kutub selatan kita tidak perlu pergi kesana, kita tinggal membuka dan membaca buku. Dengan peradaban yang tinggi, kita akan dapat bersaing dengan negara - negara lain yang telah unggul lebih dulu.
  4. Mengurangi kemungkinan terserang penyakit demensia atau pikun. Dengan membaca buku kita akan terus berfikir. Apabila seseorang terus berfikir maka kemungkinan untuk terserang pikun  pun berkurang.
  5. Memanfaatkan waktu. Terjebak macet atau dalam antrian yang panjang adalah suatu hal yang membosankan. Agar kita tidak merasa jenuh kita dapat memanfaatkanya untuk membaca buku. Selain menghilangkan rasa kesal kita juga dapat menambah ilmu.
Membaca juga bermanfaat dalam seputar dunia wanita, untuk menambah wawasan dan juga kita dapat mengetahui rahasia kecantikan wanita dan bagaimana merawat tubuh agar tetap terlihat cantik, itu semua dapat kita peroleh dari membaca.

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar